SEMANGAT MENCERDASKAN BANGSA

Sunday 1 January 2012

SOLO TERAPKAN CAR FREE NIGHT SAAT MALAM PERGANTIAN TAHUN

Pada saat pergantian malam tahun baru merupakan waktu yang digunakan masyarakat untuk merayakan malam pergantian tahun di pusat-pusat keramaian diseluruh penjuru kota. Sama seperti kota-kota lain di seluruh dunia setiap pergantian tahun Kota Solo menjadi pusat konsentrasi massa untuk merayakan tahun baru. Belajar dari tahun-tahun sebelumnya setiap tahun baru selalu identik dengan kemacetan yang parah disertai dengan polusi yang tinggi kini Solo mengadakan program Car Free Night atau sering disebut sebagai malam bebas kendaraan utamanya motor dan mobil. Kebijakan ini diberlakukan di Jl. Slamet Riyadi yang dimulai pukul 21.00 WIB. Dengan program tersebut masyarakat dapat menikmati suasana malam tanpa kendaraan dan tanpa polusi yang berlebihan.
Banyak hal yang dilakukan masyarakat dalam menikmati Car Free Night ini. Berbagai komunitas melakukan kegiatan sesuai dengan hobinya masing masing. Berbagi aktivitas yang sempat terekam kamera sepanjang Jl. Slamet Riyadi saat Car Free Night.
Night Market di Ngarsopuro

Pawai Komunitas Sepeda Tua 

Kirab Prajurit Kraton

Pertunjukan Reog

Pertunjukkan Barongsai

Pagelaran Musik Jawa

Dengan kebijakan tersebut masyarakat akan lebih menikmati malam pergantian tahun dengan nyaman tanpa kemacetan dan polusi yang tinggi. Hal ini hendaknya menjadi contoh untuk kota-kota lain di Indonesia.