Pages - Menu

Friday, 2 March 2012

GAGAL UJI EMISI, TAK BERARTI MOBIL ESEMKA BERHENTI



Bebeberapa hari lalu tepatnya hari Selasa (28/02/2012) mobil esemka telah menyelesaikan uji emisi dan kembali lagi ke Solo Jawa tengah. Dengan berbagai sambutan telah dipersiapkan untuk menyambut mobil rakitan anak bangsai ini. Setalah tiba di Solo  wakil wali kota Solo siap melaksanakan cukur gundul sebagai wujud rasa syukurnya. Namun, harap-harap cemas masih mewarnai berbagai pihak karena hasil uji emisi belum dikeluarkan.

Informasi terakhir yang beredar adalah mobil esemka gagal dalam uji emisi karena ambang batas gas buang Esemka belum memenuhi persyaratan, yakni kadar CO2 masih di atas 5 gram per kilometer. Hal ini menjadikan pukulan berat untuk tim rajawali sekaligus sebagai tantangan baru untuk bisa menyesuaikan standar yang ditetapkan sehingga uji layak jalan belum bisa diterbitkan.

Karena kegagalan ini beberapa rencana juga harus ditunda termasuk peluncurannya pada upacara kemerdekaan RI tanggal 17 Agustus mendatang. Dalam rencana awal mobil esemka akan diluncurkan pada saat upacara kemeerdekaan tahun ini dan selanjutnya akan diproduksi secara masal. Selain peluncuran, persiapan infrastrukturnya pun harus mundur dari jadwal awal yaitu bulan Juni 2012 hingga waktu yang belum ditentukan.

Kegagalan ini memang terasa pahit bagi tim rajawali, pasalnya semua tim sudah berusaha maksimal untuk mensukseskan mobil rakitan anak bangsa ini. Namun, tim rajawali tak menyerah begitu saja menurut Wakil Walikota Solo Hadi Rudyatmo dalam rilisnya mengatakan bahwa perjuangan mereka tidak akan berhenti akibat gagalnya uji emisi. Masih ada perjuangan panjang untuk bisa menyempurnakan mobil esemka.