Pages - Menu

Friday, 2 March 2012

PENYEBAB LONGSOR LAHAN



Menurut Munir (2006: 294) tanah longsor akan terjadi disuatu tempat apabila tiga hal berikut ini telah terpenuhi, yaitu:
1)      Adanya lereng yang cukup curam yang memungkinkan suatu volume besar tanah meluncur atau bergerak.
2)      Adanya lapisan di bawah tanah permukaan yang kedap air dan lunak yang akan berfungsi sebagai bidang luncur.
3)      Terdapat cukup air dalam tanah sehingga lapisan tanah yang berada tepat di atas lapisan kedap air itu akan jenuh.

Dikutip dari International Journal of Geology
There are three main factors that control the type and rate of mass wasting that might occur at the Earth’s surface: 1) Slope gradient: The steeper the slope of the land, the more likely that mass wasting will occur, 2) Slope consolidation: sediments and fractured or poorly cemented rock and sediments are weak and more prone to mass wasting, 3) Water: if slope materials are saturated with water, they may lose cohesion and flow easly (Rotaru, A., et al, 2007).

Pada prinsipnya longsorlahan terjadi bila gaya dorong pada lereng lebih besar daripada gaya penahan. Gaya penahan umumnya dipengaruhi oleh kekuatan batuan dan kepadatan tanah. Sedangkan gaya pendorong dipengaruhi oleh besarnya sudut lereng, air, beban serta berat jenis tanah batuan.