SEMANGAT MENCERDASKAN BANGSA

Tuesday, 26 February 2013

GTT SOLUSI KEKURANGAN TENAGA GURU



Akhir-akhir ini fenomena mengenai penerimaan CPNS baru sedang menjadi trending topic di kalangan masyarakat. Pasalnya banyak daerah yang membutuhkan tenaga PNS namun terhalang peraturan pemerintah pusat mengenai besaran APBD untuk gaji PNS. Sehingga terjadi kekurangan pegawai dibeberapa posisi, utamanya untuk tenaga guru dan kesehatan.

Kekurangan guru dikarenakan besarnya jumlah guru yang pension tidak sebanding dengan guru yang diangkat sebagai PNS, utamanya untuk guru SD. Daerah yang diperbolehkan mengangkat PNS pun formasi yang tersedia tidak sebanding dengan jumlah guru yang pension ditahun tersebut.

Optimalkan GTT
Karena kekurangan tenaga guru PNS, sebagian sekolah mengangkat guru GTT untuk memperlancar kegiatan mengajar. Namun, sayangnya keberadaan GTT saat ini cukup memprihatinkan dari segi kesejahteraanya. Gaji yang mereka terima masih dibawak UMK maupun UMR.

Sebenarnya diakui atau tidak GTT adalah penyelamat pendidikan Indonesia, mereka mau menjalankan tugas dengan gaji yang seadanya dengan beban kerja yang sama dengan PNS. Hal ini sebenarnya dapat dimanfaatkan pemerintah untuk memberikan solusi kekurangan guru. Keuntungannya adalah kegiatan pembelajaran masih tetap berjalan tetapi dapat menghemat anggaran untuk gaji PNS.

Selain itu para GTT pada umumnya juga sudah bekerja dengan jam kerja yang banyak sehingga sudah cukup berpengalaman dalam pembelajaran. Yang harus dilakukan pemerintah adalah meningkatkan kesejahteraan mereka mengingat beban kerja yang diberikan sama dengan tenaga PNS, jika memiliki kinerja yang baik dapat dijadikan PNS. Dengan melakukan tes berdasarkan kriteria tertentu.

Saturday, 23 February 2013

MENGUAK ANEHNYA BANJIR DI GIRIWOYO



Saat terjadi musim kemarau Wonogiri bagian selatan terkenal dengan kekeringanya. Masyarakat susah sekali untuk mendapatkan air untuk keperluan sehari-hari. Bahkan sebagian warga harus menjual hewan ternaknya untuk sekedar membeli air untuk mencukupi kebutuhannya.Namun, ada yang aneh pada hari selasa (19/2/2013) sore, sebanyak 21 bangunan di Lingkungan Tameng, Kelurahan Girikikis, Kecamatan Giriwoyo terendam air.

Selain itu sekitar 16 hektare lahan warga yang ditanami palawija juga terendam. Ketinggian air bervariasi dari satu meter hingga empat meter di area tersebut. Kejadian seperti  ini pernah terjadi lima tahun sebelumnya yang juga sempat merendam rumah warga.

Kejadian ini memang terasa aneh, disaat kemarau sulit mendapatkan air tetapi saat musim penghujan tergenang banjir. Dari segi ilmiah dapat dijelaskan bahwa daerah wonogiri bagian selatan merupakan bentang alam karst, karakteristik karst adalah memiliki lapipili dan uvala. Lapili adalah lubang kecil yang terdapat didaerah kapur yang dapat meresapkan air saat hujan sejingga air tak dapat diserap melainkan langsung ke sungai bawah tanah. Sedangkan uvala berupa lubang besar yang terdapat di daerah karst, biasanya masyarakat menyebutnya luweng. 

Kasus banjir yang terjadi di Giriwoyo adalah uvala dan lapili yang ada disekitar Lingkungan Tameng tertutup oleh material pengendapan sehingga air hujan tak dapat meresap melalui lapili dan uvala sehingga air hujan menjadi air permukaan yang dapat menggenagi rumah warga.

Kejadian semacam ini memerlukan perhatian bagi masyarakat setempat untuk senantiasa menjaga lingkungan agar tidak terjadi erosi. Sehingga lubang uvala dan laipili tidah tertutup oleh material sedimen.

Saturday, 9 February 2013

TIPS AMAN TRANSAKSI VIA ONLINE



Perdagangan melalui dunia maya kini telah menjadi tren di Indonesia. Hal ini dudukung oleh semakin pesatnya perkembangan internet di Indonesia. Alhasil kini situs jual beli online pun menjamur di dunia maya. Dalam prakteknya jual beli online mempermudah penjual dan pembeli untuk bertransaksi tanpa harus bertemu langsung untuk tawar menawar. Modal dalam transaksi online adalah kepercayaaan. Nah, kepercayaan inilah yang kadang dimanfaatkan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab untuk memperoleh keuntungan pribadi.

Kasus penipuan melalui jula beli online sangat mudah terjadi, karena penjual dan pembeli tidak bertemu langsung. Sehingga kadang barang yang diterima tidak sesuai dengan yang diklankan di dunia maya. Ada beberapa hal yang harus kita perhatikan saat melakukan transaksi online diantaranya:

Pilih situs yang terpercaya
Dalam membeli barang secara online usahakan pada iklan yang dipasang pada situs yang memiliki track record yang baik. Hal ini perlu menjadikan pertimbangan karena saat ini pembuatan blog sangatlah mudah dan gratis sehingga orang mudah membuat dan menghapus blog. Saat iklan yang dipasang dalam situs jual beli yang terpercaya akan melalui tahap moderasi dan verifikasi terlebih dahulu sebelum diterbitkan iklannya.

Hindari iklan via jejaring sosial
Saat ini jejaring social sudah menjamur didunia maya. Sehingga kita perlu mewaspadai iklan yang dipajang di jejaring social hal ini karena jejaring social dapat dimungkinkan menggunakan nama palsu sebagai namua akunnya tanpa ada verifikasi lebih lanjut.

Minta keterangan detail produk yang dijual
Dalam transaksi online usahakan meminta keterangan detail mengenai barang yang akan dibeli, jangan sampai salah faham terhadap produk yang dijual. Dalam transaksi online usahakan meminta kiriman gambar atau foto detail mengenai barang yang dibeli agar bisa tahu seperti apa kondisi fisik barang yang dijual sehingga dapat dicocokkan dengan barang yang dibeli ketika sudah sampai.

Minta identitas lengkap penjual
Dalam transaksi online bisany penjual meminta uang dikirim terlebih dahulu baru barangnya dikirim. Agar tidak ada celah melakukan penipuan, mintalah scan kartu identitas dan rekening yang akan ditransfer. Sehingga saat terjadi masalah saat transaksi akan lebih mudah untuk melacaknya.

Hindari barang black market
Dalam transaksi online hidari barang-barang BM, karena barang ini bisanya memiliki kualitas yang buruk. Dan juga ketika terjadi masalah dengan barang tersebut dengan pihak kepolisian, pembeli bisa dikatakan sebagai penadah walupun sebenarnya tidak. Barang-barang BM memiliki resiko kerugian yang besar bagi para pembeli.

Demikian coretan saya mengenai tips aman transaksi online, mudah-mudahan bermanfaat dan sukses selalu.

Tuesday, 5 February 2013

MENGAPA LANGIT BERWARNA BIRU?




Kenapa langit saat ta bermendung berwarna biru?. Mungkin pertanyaan sedrhana ini senantiasa terbesit dalam fikiran kita saat memandang langit yang sedang cerah. Kenyataan ini bisa dijelaskan berdasarkan prinsip gelombang cahaya. Seperti yangkita ketahui bahwa gelombang cahaya yang merambat  merupakan gelombang elektromagnetik.

Nah, sekarang apa hubungan antara gelombang elektro magnetic dengan warna langit yang biru? Jawabanya sangatlah sederhana, gelomabng cahayajika diuraikan  teridiri dari 7 bagian yaitu: merah, jingga, kuning, hijau, biru, nila, ungu yang dinamakan dengan spektrum atau warna spektral seperti warna pelangi itu lho.

Seperti yang kita ketahui jika sebenarnya salah satu penyusunnya adalah partikel debu, Sinar matahari yang memasuki atmosfir tersebut bertemu dengan molekul gas dan partikel debu tadi. Warna sinar yang memiliki gelombang sinar lebih panjang seperti merah dan kuning, dapat melewati dan menembus molekul gas dan debu tadi. Tetapi warna biru yang memiliki gelombang sinar lebih pendek dipantulkan kembali ke atas atmosfir.

Nah itu sebabnya langit berwarna biru seperti yang sering kita lihat saat langit cerah. Mudah-mudahan bermanfaat.